Sosialisasi Pencegahan Covid-19 : KKP Kelas I Denpasar Wilayah Kerja Pelabuhan Laut Benoa Pasang Himbauan di Terminal Penumpang

 

Pemasangan Himbauan Pencegahan Covid-19
di Terminal Domestik dan Internasional Pelabuhan Benoa.

Kasus Covid-19 masih terus ada di tengah-tengah masyarakat, penularannya relatif mudah dan cepat melalui droplet/ percikan ludah. Upaya meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pencegahan penularan Covid-19 terus dilakukan diberbagai tempat dan kesempatan. Sejalan dengan gerakan nasional pemerintah dalam upaya pencegahan Covid-19 melalui 3 M (Menggunakan Maser, Menjaga Jarak Fisik dan Mencuci tangan), Kantor kesehatan Pelabuhan Kelas I Denpasar Wilayah Kerja Pelabuhan Laut Benoa melakukan sosialisasi pencegahan Covid-19 dengan melakukan pemasangan banner himbauan di terminal Domestik dan Internasional Pelabuhan Benoa. Dalam pesannya, KKP Kelas I Denpasar mengajak masyarakat pengguna jasa di pintu masuk Bali (Pelabuhan dan Bandara) untuk mencegah penularan Covid-19 dengan selalu Mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, Memakai Masker dengan benar, Menjaga jarak fisik dengan orang lain dan Menghindari kerumunan. 
Pencegahan penyebaran Covid-19 dengan himbauan penerapan Menggunakan Maser, Menjaga Jarak Fisik dan Mencuci tangan merupakan bentuk perubahan perilaku masyarakat yang harus terus disosialisasikan sehingga menjadi kebiasaan baru dalam berprilaku hidup bersih dan sehat serta melindungi kesehatan diri sendiri dan orang lain. (Arimbawa, BNO)

0 Response to "Sosialisasi Pencegahan Covid-19 : KKP Kelas I Denpasar Wilayah Kerja Pelabuhan Laut Benoa Pasang Himbauan di Terminal Penumpang"

Posting Komentar